Kapolres Morowali Berikan Bingkisan Sekaligus Cek Pos Operasi Ketupat Tinombala-2024

    Kapolres Morowali Berikan Bingkisan Sekaligus Cek Pos Operasi Ketupat Tinombala-2024
    Pose bersama Kapolres Morowali AKBP Suprianto SIK, MH

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Morowali, AKBP Suprianto, SIK.MH, dan Ketua Bhayangkari Cabang Morowali, Ny. Diyah Suprianto, hari ini melakukan pengecekan Pos Operasi Ketupat Tinombala-2024 di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, Senin 8/04/2024 Pagi.

    Pengecekan tersebut dilakukan untuk memastikan kesiapan personel yang bertugas di pos-pos tersebut, termasuk personel dari Kepolisian, TNI, instansi terkait, dan mitra kamtibmas.

    "Pengecekan Pos Operasi Ketupat Tinombala-2024 merupakan bentuk pengawasan dan pengendalian dalam pelaksanaan Operasi pengamanan hari raya Idul Fitri 1445 H, " kata Kapolres Morowali.

    Selain melakukan pengecekan, Kapolres Morowali juga memberikan bingkisan kepada petugas Pos Operasi Ketupat Tinombala-2024 sebagai bentuk perhatian dari pimpinan kepada para petugas.

    Pada kegiatan tersebut, Kapolres dan Ketua Bhayangkari Cabang Morowali didampingi oleh PJU Polres Morowali dan pengurus Bhayangkari Cabang Morowali.

    (PATAR JS & HUMRES)

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Morowali Lepas 74 Pemudik Gratis...

    Artikel Berikutnya

    PT Vale Indonesia Tbk Mengucapkan Selamat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?

    Ikuti Kami